Berbagai sekolah melakukan telah persiapan untuk melakukan pembelajaran tatap muka (PTM) mulai Januari 2021 mendatang. Di antaranya menyiapkan fasilitas penerapan protokol kesehatan seperti tempat cuci tangan.

Sebagai bentuk kepedulian atas persiapan pembelajaran di era kenormalan baru itu, BPR Guru Jateng memberikan bantuan tempat cuci tangan portabel ke SD Negeri Bendungan, Jalan Veteran, Kota Semarang, Kamis (17/12/2020).

Direktur Utama BPR Guru Jateng, Muhammad Rois mengatakan, bantuan tempat cuci tangan portabel tersebut sebagai bentuk partisipasi dan perhatian kepada sekolah dalam rangka persiapan pembelajaran tatap muka jika sudah diizinkan oleh pemerintah.

“Bantuan ini dari guru ke guru dan komitmen BPR Guru Jateng dalam membantu murid dan guru untuk lebih sejahtera. Dalam hal ini persiapan menghadapi pembelajaran tatap muka lagi jika sudah diizinkan,” kata Rois.

Selain itu, pemberian bantuan tempat cuci tangan juga dalam rangka HUT ke-6 BPR Guru Jateng. Selain di Kota Semarang, bantuan serupa juga diberikan di sekolah yang berapa di Kabupaten Kendal dan Ungaran.

“Kami berharap, masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan. Boleh beraktivitas tapi jangan lupa prokesnya,” ajaknya.

Sementara itu, perwakilan SDN Bendungan, Sudiyono, mengapresiasi bantuan tersebut. Menurutnya, alat bantu cuci tangan sangat bermanfaat bagi seluruh siswa-siswi maaupun guru di SDN Bendungan.

“Ke depan, kalau sekolah masuk, peserta didik sudah terbiasa mencuci tangan,” katanya.

Ia mengatakan, SDN Bendungan sebelumnya telah melakukan persiapan pembelajaran tatap muka. Selain menyediakan berbagai fasilitas, juga mengatur tempat duduk siswa di ruang kelas.

“Kami sudah siap menyelenggarakan belajar tatap muka, tinggal menunggu izin dari Dinas Pendidikan Kota Semarang. Selama izin belum ada, kami tidak berani menggelar belajar tatap muka,” ucapnya.

Sumber: https://jateng.tribunnews.com/2020/12/18/persiapan-ptm-bpr-guru-jateng-serahkan-bantuan-tempat-cuci-tangan-portabel-ke-sdn-bendungan

Share ini: